UJIAN NASIONAL

Salah satu penentu kelulusan adalah dengan melalui ujian nasional, tapi apakah hasil Ujian Nasional adalah indikator yang dapat dipercaya terhadap keberhasilan pendidikan di Indonesia, ini suatu pertanyaan yang perlu analisa dan pembuktian secara lebih cermat, mengingat selama ini pelaksanaan Ujian Nasional belum 100% dapat terlaksana dengan baik, masih banyak didengar baik melalui media cetak, atau media visual seperti televisi terjadi kecurangan-kecurangan, ada di beberapa daerah siswa tertangkap mengirim kunci jawaban melalui Handphon (HP) dan bahkan kunci jawaban diperjual belikan dengan harga yang cukup fantastis oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.

Tapi selama ini Ujian Nasional yang menjadi tolak ukur standar pendidikan di Indonesia sepertinya tidak pernah dievaluasi dan dianalisa oleh pakar pendidikan dan pembuat kebijakan di negara yang kita cintai ini, apakah Ujian Nasional semberikan manfaat ataukah mudorat ! ini perlu kita renungkan bersama.

Sebagai orang yang berkecimpung di dunia pendidikan saya merasa sedih melihat dan mengamati pendidikan di Indonesia. anak didik dipersiapkan mulai dari awal masuk sekolah sampai menginjak tingkat tertinggi hanya dipersiapkan untuk menghadapi Ujian Nasional saja, tanpa memikirkan lagi proses yang terjadi selama masa mereka berada di sekolah. menurut pakar pendidikan belajar bukan hanya hasil tapi juga proses, dan tahapan-tahapan yang panjang, ini perlu juga ada perhatian dan penilaian khusus.

Efek dari pelaksanaan ujian nasional diharapkan dapat mengukur standar pendidikan di Indonesia tapi pada kenyataannya hal tersebut tidak pernah terukur dengan sempurna, disebabkan terjadi kecurangan-kecurangan baik dilakukan oleh siswa maupun oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab. pada hal pemerintah telah mengeluarkan dana yang cukup besar dalam rangka pelaksanaan ujian nasional.

Selain itu Ujian Nasional memberikan dampak negatif terhadap perkembangan psikologi peserta didik, peserta didik seperti terlatih menggunakan cara-cara cepat yang tidak bermartabat untuk bisa menjawab soal-soal ujian, yang terpenting mereka dapat memperoleh nilai yang maksimal dan memuaskan, cara apapun akan mereka lakukan,

Ini jelas bahwa kita sebagai pendidik sudah mendidik generasi muda penerus kepemimpinan bangsa Inodonesia dengan sikap, moral dan perbuatan yang betentangan dengan cita-cita kemerdekaan bangsa Indonesia.

Komentar

  1. New Las Vegas Casino, Hotel, and Theme Park Tickets - JS Hub
    The new resort in Las Vegas features all the 포항 출장안마 amenities and 논산 출장샵 amenities for the new 제천 출장샵 hotel and theme park. 거제 출장안마 This includes the full-service 통영 출장샵 casino, spa,

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sejarah Perkembangan SMA 11 Kota Jambi